Pemkot Jakpus Sosialisasikan Penanganan Dampak Banjir di RW 05 Karet Tengsin
Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat menyosialisasikan penanganan dampak banjir di RW 05, Kelurahan Karet Tengsin, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Lokasi pengungsian serta jalur evakuasi
Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara mengatakan, sejumlah poin yang menjadi fokus perhatian seperti, lokasi pengungsian, jalur evakuasi dan dapur umum.
"Kami mengantisipasi situasi terburuk agar warga mengetahui lokasi pengungsian serta jalur evakuasi. Ini kesiapan kita semua mengantisipasi musibah banjir," ujarnya, saat memberikan pengarahan di GOR Karet Tengsin, Selasa (24/11).
Dua Kolam Olakan Akan Dibangun di Tanah AbangBayu menjelaskan, dalam situasi pandemi, tidak kalah penting adalah mengimplementasikan protokol kesehatan pencegahan penularan COVID-19 di lokasi pengungsian.
"Kami akan menyiagakan tim kesehatan di lokasi pengungsian. Warga yang mengungsi wajib menjalani tes rapid dan
swab ," jelasnya.Bayu mengimbau warga di Jakarta Pusat agar terus menjaga kesehatan, serta bisa ikut menyosialisasikan penanganan banjir.
"Mudah-mudahan semuanya aman. Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat juga sudah siap untuk memenuhi kebutuhan logistik saat terjadi banjir," tandasnya.